Temanggung(Jateng), Poskini.com — Danrem 072/Pamungkas Brigjen TNI Zaenul Bahar, S.H., M.Si., menghadiri kegiatan Kolaborasi Pelayanan KB Nusantara dan TNI AD Manunggal Air dalam rangka memperingati Hari Kontrasepsi Sedunia 2024 serta Hari Ulang Tahun TNI ke-79. Acara yang diselenggarakan bertempat di Dusun Gandon, Kaloran, Temanggung, Jawa Tengah. Kamis (26/9/2024).
Acara resmi dibuka oleh Aster Kasad Mayor Jenderal TNI Joko Hadi Susilo, S.I.P., serta Plt. Kepala BKKBN Dr. Sundoyo, S.H., MKM., M.HIM.
Kegiatan ini mengusung tema "Sinergi KB dan Air Bersih untuk Indonesia Bebas Stunting", yang bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya terkait penyediaan air bersih dan pelayanan KB sebagai upaya mencegah stunting.
Dalam sambutannya, Aster Kasad Mayor Jenderal TNI Joko Hadi Susilo menekankan pentingnya ketersediaan air bersih untuk mendukung kesehatan dan ketahanan pangan.
"Program TNI AD Manunggal Air diharapkan tidak hanya memenuhi kebutuhan rumah tangga, tetapi juga mendukung sektor pertanian dan peternakan di daerah, sebagai upaya jangka panjang dalam penyediaan air bersih dan peningkatan kesejahteraan masyarakat, " ungkap Aster Kasad.
Program TNI AD Manunggal Air saat ini, kata Mayor Jendral TNI Joko Hadi Susilo. tersebar di 55 titik di seluruh Indonesia. Dengan program ini diharapkan dapat menjadi solusi berkelanjutan bagi ketersediaan air bersih serta peningkatan kesehatan masyarakat.
Sementara itu, Plt. Kepala BKKBN, Dr. Sundoyo, menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi dengan TNI AD dalam penyediaan air bersih, yang menjadi kunci dalam mendukung kesejahteraan dan kesehatan masyarakat.
"Pentingnya sinergi antara program Keluarga Berencana (KB) dan penyediaan air bersih sebagai langkah konkret dalam mencegah stunting di Indonesia," katanya.
Rangkaian kegiatan yang dilaksanakan meliputi peresmian dan peninjauan sumur bor, pelayanan kesehatan dan KB gratis, donor darah, penyerahan bantuan sosial, serta pameran UMKM/UPPKA.
Turut hadir dalam acara tersebut Aster Kasdam IV/Diponegoro Kolonel Inf Lukman Hakim, Kasiter Kasrem 072/Pamungkas Kolonel Kav Tri Sugiarto, Deputi ADPIN Drs. Sukaryo Teguh Santoso serta jajaran Forkopimda Kabupaten Temanggung. (Penrem072PMK)
( Mbah Pri )