Blitar, Poskini.com - Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI Ke 79, Desa Tuliskriyo, Kecamatan Sanankulon, Kabupaten Blitar mengadakan Jalan Santai, Minggu (25/8/2024).
Dimulai pukul 07.00 WIB, start dan finish di dusun Sendang. Warga terlihat sangat antusias mengikuti acara ini.
Acara dibuka oleh Kepala Desa Tuliskriyo Mashuriono, S.PdI. segenap jajaran staff desa turut serta meramaikan. Kamituwo (Kepala Dusun) Dusun Sendang Muhammad Alfian sebagai tuan rumah tampak aktif melancarkan acara.
Kades Mashuriono menjelaskan kepada kompasone.com, rute jalan sehat tersebut mengelilingi Desa Tuliskriyo sendiri kurang lebih 4km.
Lanjut Mashuriono, warga sangat antusias berpartisipasi mengikuti jalan santai ini. Bahkan ada beberapa keluarga yang ikut menyumbang berupa makanan dan minuman, juga untuk hadiah doorprize.
"Terimakasih untuk keluarga Mashudi, dan yang lainnya yang turut berpartisipasi," ujar Kades.
Harapan warga semoga setiap tahun bisa ikut memeriahkan hari jadi kemerdekaan seperti ini.
"Bagaimanapun juga kita ini tinggal enaknya saja, memeriahkan, tidak ikut berjuang seperti para pahlawan dulu," ujar seorang warga.
Nng